![]() |
Bupati HSU H Sahrujani saat berbincang dengan Wakil Ketua DPRD HSU H Nawardi di acara pelantikan |
Amuntai - Bertempat di Aula K.H. Idham Chalid, Amuntai, dilaksanakan kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Acara ini dipimpin langsung Bupati Hulu Sungai Utara, H. Sahrujani, berdasarkan Keputusan Bupati Hulu Sungai Utara tentang pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, dengan rincian sebagai berikut:
1. Khairi Hanani, S.IP, MM, sebagai Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Hulu Sungai Utara
2. Budia Hendra, S.IP, M.Si, sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Hulu Sungai Utara
3. Muchtar Kusumaatmaja, SE., Ak., M.E, sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Hulu Sungai Utara
Dalam sambutannya, Bupati Hulu Sungai Utara, H. Sahrujani, menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan bagian dari upaya penataan organisasi serta penguatan kinerja perangkat daerah.
Beliau menegaskan pentingnya loyalitas, integritas, dan kompetensi dalam menjalankan amanah yang diberikan.
"Para pejabat yang dilantik agar segera menyesuaikan diri dan bekerja secara optimal demi mendukung tercapainya visi dan misi Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara," pesannya
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara, Mawardi, SH, MM menyampaikan harapan agar pejabat yang dilantik dapat bersinergi secara aktif dengan DPRD serta menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas.
"Kami berikan apresiasi atas pelaksanaan pelantikan ini, dan menyampaikan dukungan penuh terhadap langkah-langkah reformasi birokrasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten HSU," sampainya.
Hadir pula Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara, Almien Ashar Safari, S.K.M., M.Kes.
Acara pelantikan ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik serta sesi foto bersama.
Sumber: Humas Sekretariat DPRD HSU
Penulis: Hari
Uploder: Tim