Notification

×

Iklan

Iklan

Pengamanan Pilkada 2024 Kabupaten HSU Gelar Patroli Cipkon dan Pengecekan TPS Bersama Forkopimda

Wednesday, November 27, 2024 | 27 November WIB Last Updated 2024-11-27T06:06:56Z

 

Pantau cipkon

Amuntai - Dalam rangka pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kepolisian Resort Hulu Sungai Utara bersama Forkopimda melakukan Patroli Cipkon dan pengecekan Tempat Pemungutan Suara (TPS) tahap pungut suara, 


Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 27 November 2024, dimulai pukul 09.00 WITA dan berlangsung hingga selesai. Turut serta dalam kegiatan tersebut beberapa pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain:


1. Pamatwil Polres HSU Kabiddokkes Polda Kalsel, Kombes Pol dr. Muhammad El Yandiko, M.M., Sp.An.

2. Pamatwil Polres HSU Kabag Infolog Rolog, AKBP H. Afebrianto Widhi Nugroho, S.H.

3. Pj. Bupati HSU, Drs. H. Zakly Asswan, M.M.

4. Sekda Kabupaten HSU, Adi Lesmana, S.Sos., M.Si

5. Kapolres HSU, AKBP Meilki Bharata, S.H., S.I.K.

6. Kepala Kejaksaan Negeri Amuntai, Agustiawan Umar, S.H., M.H.

7. Ketua Pengadilan Negeri Amuntai, Rubiyanto Budiman, SH.

8. Wakapolres HSU, Kompol Aris Munandar, S.H., M.A.

9. Kabag Ops Polres HSU, AKP Achmad Jarkasi, S.H.

10. Kodim 1001 HSU-BLG

11. Brimob Polda Kalsel Kompi Tabalong


Dalam kegiatan ini, dipastikan bahwa proses pemungutan suara berjalan lancar dan aman, serta diawasi secara ketat demi terciptanya Pilkada yang transparan dan adil. Semua pihak yang terlibat berkomitmen untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung.


Kapolres Hulu Sungai Utara, AKBP Meilki Bharata, S.H., S.I.K., menegaskan pentingnya kerjasama antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan keselamatan selama pelaksanaan Pilkada.


Selain itu, Forkopimda juga memberikan arahan kepada petugas TPS dan aparat keamanan yang bertugas di lokasi untuk mengantisipasi potensi gangguan, seperti kerumunan yang dapat menghambat kelancaran proses pemilihan. 


Kapolres mengingatkan seluruh pihak untuk menjaga netralitas dan menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.


Kegiatan pengecekan TPS ini merupakan bagian dari upaya koordinasi dan sinergi Forkopimda dalam mendukung kelancaran Pilkada serentak. 


Sumber: Humas Polres HSU

Uploder: Tim


×
Berita Terbaru Update