Notification

×

Iklan

Iklan

Edukasi Sejak Dini, Sat Binmas Polres HSU Gelar Pembinaan Pelajar di SMKN 1 Amuntai

Monday, July 29, 2024 | 29 July WIB Last Updated 2024-07-30T01:16:35Z

 

Momen


Amuntai - Senin, 29 Juli 2024, Satuan Binmas Polres Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar kegiatan bintibsos pembinaan pelajar di SMKN 1 Amuntai. Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 WITA hingga selesai dan berlangsung di halaman sekolah tersebut.


Kegiatan ini tidak hanya melibatkan pembinaan upacara bendera, tetapi juga dilakukan sosialisasi terkait pencegahan kenakalan remaja, tata tertib lalu lintas, pencegahan penyalahgunaan narkoba, dan pencegahan bullying di lingkungan pelajar. Petugas pelaksana kegiatan ini adalah Kanit Binpolmas Aiptu M. Achyar F S.H,M.H dan Kanit Bintibsos Aipda Dwi Hartono.


Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Sat Binmas Polres HSU dalam membina dan memberikan edukasi kepada para pelajar agar menjadi generasi yang baik dan berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah dan masyarakat.


Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, SH.,S.I.K melalui PS. Kasi Humas IPDA Aris Sufariyadi, SH mengatakan, Police Goes To School kita laksanakan secara rutin dengan tujuan meningkatkan hubungan kedekatan Polri terhadap para pelajar sejak dini dengan harapan kelak anak-anak menjadi generasi muda untuk menjadi mitra polisi guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. 


“Dengan memberikan materi-materi yang berhubungan dengan perilaku pelajar seperti perilaku disiplin, baik di dalam lingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat juga penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkotika, penanggulangan kenakalan remaja, tidak boleh melakukan Bullying, penggunaan media sosial yang baik dan mengenalkan rambu-rambu lalu-lintas diharapkan bisa menjadikan pedoman anak-anak untuk melakukan hal yang positif dikemudian hari,” tutupnya.


Sumber: Humas Polres HSU

Uploder: Tim


×
Berita Terbaru Update