Notification

×

Iklan

Iklan

Tampilkan Kolosal, Sanggar Seni Pusaka Sa-Ijaan Binaan Disparpora Dipuji Masyarakat Kabupaten Sebelah

Monday, June 3, 2024 | 03 June WIB Last Updated 2024-07-11T23:37:24Z

 

Tari kolosal


KOTABARU- Bawakan kolosal sejarah Datu Mabrur dan Ikan Todak di Bumi Sa-Ijaan, Sanggar Seni Pusaka Sa-Ijaan binaan Disparpora di puji penonton dari Tanah Bumbu. 


Nama penonton tersebut Hasan, ia bersama istrinya dari Tanah Bumbu datang ke Kotabaru untuk menghadiri puncak peringatan Hari Jadi Kotabaru.


Hasan mengungkapkan dirinya sangat takjub bangga dan tidak menyangka bisa ke Kotabaru. 


Padahal lanjutnya, ia hanya ingin menonton Bams konser di puncak hari jadi Kotabaru.


Rupanya saat menunggu penampilan Bams, ia sangat terkejut ada penampilan kolosal yang sangat luar biasa.


“Sangat spektakuler, saya kira penarinya sedikit ternyata dari remaja sampai anak anak tidak habis habis,” salutnya.


Jujur lanjutnya, seumur hidup ia hanya pertama kali menyaksikan tarian yang luar biasa banyaknya dan pesan cerita sejarah Kotabarunya sangat  mudah dipahami.


Sedangkan, Lailatul Fitri salah satu penanggung jawab dari Tim Kolosal Sendratari Manjulang ini sangat senang masyarakat banyak yang suka dan takjub dengan penampilan anak anak Kotabaru ini.


“Alhamdulillah, terimakasih antusias dan apresiasinya, ini menambah semangat kami terus berkarya di Bumi Indonesia ini,” senangnya. 


Terakhir ditambahkannya, ia minta doa untuk masyarakat Kotabaru dan Kalimantan Selatan agar nantinya ia bersama tim bisa memberikan karya karya terbaik untuk Bumi Sa-Ijaan dan Bumi Lambung Mangkurat.


Reporter: Jumadil.


×
Berita Terbaru Update