Belajar usaha sejak dini. |
AMUNTAI - Kegiatan kewirausahaan berbentuk kelas entrepreneur atau yang biasa dikenal sebagai Market Day kembali dilaksanakan di SMPIT Ihsanul Amal Alabio. Sebanyak sebelas stand kelas dan satu stand Yayasan Ihsanul Amal turut meramaikan acara yang dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 12 Maret 2022 mulai pukul 08.30 – 11.30 WITA. Bertempat di lapangan sekolah, stand-stand unik berjejer menyemarakkan kegiatan tahunan yang sempat vakum selama pandemic Covid-19 ini.
Sesuai dengan salah satu misi sekolah yang berbunyi “membimbing siswa-siswi untuk meningkatkan keterampilan hidup agar mampu beradaptasi dengan lingkungan” maka kegiatan ini pun disambut antusias oleh para guru, orang tua murid, dan murid SDIT Ihsanul Amal Alabio kelas 4-6 yang turut berbelanja.
Kegiatan ini terdiri dari dua bagian yaitu presentasi proposal bisnis dilaksanakan di ruang studio yang diwakili tiga murid dari setiap kelas. Juga kegiatan bazar produk bisnis dilaksanakan di lapangan sekolah.
“Sebelum kegiatan ini dilaksanakan, para murid memang diminta membuat perencanaan usaha atau proposal bisnis. Saat hari Market Day, ada tim yang mempresentasikan proposal bisnis di depan dewan juri dan murid lainnya menjaga stand jualan dan melayani pembeli. Tak hanya sampai disitu, ada juga tim yang mencatat hasil penjualan dan membuat laporan keuangan”, jelas Ustaz Faridi sebagai Kepala Sekolah SMPIT Ihsanul Amal Alabio yang membuka acara ini dengan pemotongan pita. Dari hasil penjualan berbagai produk diperoleh hasil penjualan sebesar Rp9.243.000,00. Dan sebanyak Rp3.353.500,00 diinfaqkan untuk pembangunan Masjid As Suni yang terletak di Komplek Pendidikan SIT Ihsanul Amal Alabio.
Sumber: SIT Ihsanul Amal Alabio
Uploder: Tim