Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah Corona, Anggota Koramil 05/Lampihong Ikut Jaga Posko Pemantauan Perbatasan Wilayah

Thursday, April 9, 2020 | 09 April WIB Last Updated 2020-04-09T03:50:24Z


TNI kuat bersama rakyat


Paringin - Info Publik News - Babinsa Koramil 05/Lampihong, Kodim 1001/Amt-Blg ikut giat menjaga posko pemantauan perbatasan antara Kabupaten HSU dan Kabupaten Balangan.(Kamis,9/4/2020).

Selain melaksanakan penjagaan dan pemantauan juga di laksanakan pengecekan suhu tubuh bagi masyarakat yang melintas terutama yang mau menuju ke wilayah kabupaten balangan.

Sertu La Ode Arman yang sedang melaksanakan penjagaan mengatakan giat ini di lakukan dalam rangka mendukung pemerintah daerah untuk meminimalisir penyebaran virus corona atau Covid 19.
"Ini juga kami lakukan untuk pencegahan dini agar wabah corona tidak meluas, setiap masyarakat yang melintasi wilayah perbatasan tersebut akan di berhentikan dan di periksa suhu tubuh terlebih dahulu"katanya.
Kegiatan posko ini di lakukan bersinergi dengan Personel Polsek, BPBD, Dinkes, Dinsos, Satpol PP, Dishub, dan Kecamatan.

Dengan adanya langkah antisipasi ini maka di harapkan  di wilayah kabupaten balangan dapat terhindar dari penyebaran wabah corona yang saat ini sedang melanda di beberapa daerah di Indonesia. (*)


Sumber : Koramil Lampihong

×
Berita Terbaru Update