Momen Babinsa Ramil Paringin bersama pelajar. |
Paringin - Info Publik News - Pada hari ini 16 Maret 2020.Babinsa Koramil 02/ paringin Sertu Joko Sampurno menjadi Pembina Upacara Pengibaran Bendera di SMPN 1 Paringin Kec.Paringin.
Upacara bendera yang dilaksanakan di halaman SMPN 1 Paringin Kec.Paringin dihadiri oleh Kepala SMPN 1 Paringin, Waka SMPN 1 Paringin, seluruh dewan guru dan seluruh siswa dan siswi SMPN 1 Paringin.
Pada kesempatan pemberian amanat Sertu Joko Sampurno menyampaikan kepada seluruh siswa dan siswi SMPN 1 Paringin betapa pentingnya menanamkan wawasan kebangsaan kepada generasi muda khususnya para Pelajar di SMPN 1 Paringin Kec. Paringin Kabupaten Balangan.
Sertu Joko Sampurno juga menyampaikan bahwa Kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang sekarang ini kita nikmati tdak diperoleh dengan mudah tetapi diperoleh dengan susah payah dengan mengorbankan jiwa raga dan harta benda rakyat Indonesia.
Maka sebagai bangsa yang besar kita patut untuk menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur dan sebagai generasi penerus kita wajib mempertahankan, mengisi kemerdekaan ini khususnya para siswa dan siswi SMPN 1 Paringin agar lebih giat belajar.
"Capai cita setinggi mungkin, karena generasi muda adalah sebagai tumpuan dan harapan generasi sebelumnya dan generasi muda adalah calon pemimpin masa depan untuk memajukan bangsa serta merawat kebinekaan bangsa Indonesia yang majemuk," sampainya.
Dalam kesempatan ini Kepala SMPN 1 Paringin beserta seluruh Dewan Guru serta seluruh siswa dan siswi SMPN 1 Paringin mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada TNI khususnya Kodim 1001/Amt-Blg dalam hal ini yang diwakili oleh Babinsa Koramil 1001-02/Paringin yang peduli dan mau turun langsung untuk menjadi Pembina upacara.
Bahkan, memberikan wawasan kebangsaan untuk memotivasi dan meningkatkan jiwa patriotisme untuk membela bangsa dan NKRI, juga agar para siswa dan siswi SMPN 1 Paringin ini menjadi generasi handal untuk memajukan bangsa dan negara Indonesia. (*)
Sumber: Pendim 1001 Amuntai