Notification

×

Iklan

Iklan

Kodim 1001/Amuntai menutup latihan bintalsik Pemkab Balangan tahun 2020

Saturday, February 15, 2020 | 15 February WIB Last Updated 2020-02-14T22:04:35Z






PARINGIN - Perwira seksi Operasi Kodim 1001/Amuntai Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto mewakili Dandim 1001/Amuntai menutup kegiatan pelatihan pembinaan mental dan fisik (Bintalsik) Pemkab Balangan bertempat di Aula Mayang Maurai Pemda Balangan. Jumat (13/02/2020).


Pasi Ops Kodim 1001/Amuntai Kapten Inf sahlan Nurdibyanto selaku Komandan Latihan Bintalsik berharap agar para peserta yang sudah selesai menjalani pelatihan untuk dapat menerapkan kedisiplinan dan menjaga kekompakkan yang telah diberikan pelatih sesuai dengan harapan dari Pimpinan.

 Mewakili atas nama Kodim 1001/Amuntai, "Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemda Balangan yang telah memberikan kepercayaan kepada Kodim 1001/Amuntai untuk membina pegawainya dan semoga pelatihan yang dilaksanakan 5 hari 4 malam dapat bermanfaat di dalam melaksanakan tugas, "pungkasnya

Di penghujung kegiatan para peserta bintalsik diberikan sertifikat dari Kodim 1001/Amuntai sebagai tanda penghargaan atas dedikasi peserta yang taat mengikuti pelatihan bintalsik.

Dalam kesempatan tersebut Kasatpol PP Balangan Rakhmadi Yusni  mengucapkan banyak terima kasih atas kerjasama pihak kodim yang telah membina dan melatih peserta sehingga lebih memahami arti kedisiplinan dan kekompakan.

Turut Hadir dalam penutupan acara bintalsik yakni, Kasatpol PP Balangan, Danramil Paringin, Kasatpol PP serta para pelatih dan peserta Bintalsik Pemda Kab.Balangan.

 (pendim1001)

×
Berita Terbaru Update