![]() |
Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin AKP Ade Papa Rihi , SIK ( sumber foto : Antara ) |
Banjarmasin - Info Publik News. Pemeran video panas yang menghebohkan
warga Banua telah membuat pengaduan dengan mendatangi Satreskrim Polresta
Banjarmasin, Jumat (30/08/2019) malam.
Kapolresta Banjarmasin melalui Kasat
Reskrim AKP Ade Papa Rihi mengatakan
bahwa kedua pemeran sudah menjalani
pemeriksaan dimana dari hasil pemeriksaan sementara keduanya ditetapkan sebagai
korban.
Terungkap juga bahwa video panas
tersebut tersebar bukan karena Hp dari korban hilang , tetapi ada orang yang sengaja memindahkan untuk
menyebarkannya hingga beredar luas di dunia maya.
“Dari pengakuan keduanya, video tersebut sengaja
direkam menggunakan telepon genggam untuk koleksi pribadi tanpa ada niat untuk menyebarkan
dimana mereka mengaku sudah bertunangan,” kata Ade Papa Rihi.
Kepada polisi , kedua orang pemeran video tersebut juga sudah menunjukkan telepon genggam untuk
merekam video tersebut.
Dengan melakukan koordinasi kepada Polda
Kalsel , Kasat Reskrim juga menegaskan pihaknya kini sedang memburu pelaku
penyebaran video tersebut dengan mengumpulkan para saksi guna memberikan
keterangan terkait viralnya video itu .
Seperti ramai diberitakan baik media
online nasional dan daerah , beberapa hari belakangan warga Banua heboh dengan
beredarnya 3 video klip masing-masing berdurasi 18 detik dimana diduga pemain
perempuan yang berinisial N adalah seorang mahasiswi Uniska dan juga salah satu ambassador butik wanita ternama di
Banjarmasin.