AMUNTAI - Mulawarman Peduli - Babinsa Sungai Tabukan di pimpin Sertu Hadiani bersama 4 orang Anggota Koramil 1001-08/ Sungai Pandan berpartisipasi membantu mengawasi kegiatan pasar murah yang dilaksanakan Desa Sei tabukan tepatnya di halaman Kantor Kecamatan Sungai Tabukan pada Selasa 14-5-2019 mulai pukul 09.00 sampai dengan 12.00 wita.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut puasa bulan Suci Ramadhan 1440 H/2019 Masehi yang digelar Disperindagkop Kabupaten HSU, bertujuan untuk meringankan ekonomi warga agar mampu membeli kebutuhan sembako dengan harga murah.
Kegiatan tersebut dibuka Ketua Penggerak PKK HSU Hj Anisah Rasyidah Wahid M.Ap yang dan di hadiri Kepala Disperindagkop HSU Drs H Akmad Redhani Efendi beserta staf, Dinas pertanian Dinas Ketahanan Pangan, Dinas perikanan Muspika Kecamatan Sei Tabukan Ketua Darma Wanita beserta anggotanya, Kepala Desa serta Seluruh warga Desa Kecamatan Sei tabukan.
Kehadiran Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Satpol PP turut serta mengawasi kegiatan pasar murah tersebut, Terlihat antusias warga begitu besar yg akn membeli sembako murah dengan antrian panjang.
"Kami merasa senang dalam kegiatan pasar murah bapak Babinsa turut hadir dn mengawasi serta menertibkan warga yang mengantri untuk membeli sembako," ucap Camat Sungai Tabukan Syahbudin Noor.
Sementara itu, Danramil 08 Sungai Pandan Kapten Inf Suroto mengatakan bahwa Inilah wujud kepedulian dan sinergitas antara Pemda TNI dan Polri, yang ikut andil dalam setiap kegiatan baik Desa binaannya apa lagi ini menyangkut tentang kegiatan sosial kemasyarakatan. "Ini sebagai pembinaan aparat desa baik dalam pengawasan kegiatan ketertiban dan keamanan dengan semangat dari jati diri TNI yakni bersama Rakyat TNI Kuat," sampainya. (*)
Sumber : Koramil 08 Sungai Pandan
Editor : Abai