IPN - EPL. Ole Gunnar “Baby Face Assasin” Solskjær resmi ditunjuk sebagai caretaker Manajer
Manchester United setelah pemecatan Jose Mourinho. Solksjaer akan
secepatnya menangani tim dan akan didampingi Mike Phelan sebagai pelatih tim
pertama, serta Michael Carrick dan Kieran McKenna.
Wakil Ketua
Eksekutif, Ed Woodward memberi komentar, "Ole adalah legenda klub dengan
pengalaman besar, baik di lapangan dan peran-peran kepelatihan. Sejarahnya di
Manchester United berarti ia hidup dan bernafas dengan budaya di sini dan semua
orang di klub senang dengan keberadaan dirinya dan Mike Phelan”.
Pria kelahiran Kristiansund, 26
Februari 1973
ini adalah salah satu legenda hidup Manchester United dengan posisi striker dan pemain sayap.
Solksjaer
mencatatkan 126 gol dari 366 penampilannya untuk Setan Merah antara 1996 sampai
2007 saat memutuskan untuk pensiun setelah mengalami cedera berkepanjangan. Sedangkan
di Primer League , Solksjaer mencetak 91 gol dari 235 penampilan dan
mempersembahkan enam gelar di Old Trafford.
Momen spektakuler
Solskjær di sepak bola yang selalu diingat fans Setan Merah adalah Final Liga Champions UEFA 1999, di
mana ia masuk sebagai pemain cadangan dengan mencetak gol kemenangan di injury
time melawan Bayern
Munich di Camp Nou, dimana MU menyelesaikan comeback luar biasa dan MU
meraih Treble Winners dimusim 1998/1999.
Pada 2008,hingga
2011 ia menjadi manajer untuk tim
cadangan (reserve) MU , FC Molde 2011-2014 dan sempat menjadi manajer Cardiff
City yang promosi ke Primer League pada musim 2014 dan menjadi pelatih klub FC Molde di Norwegia
sejak 2015 hingga sekarang.
"Manchester
United ada di hati saya dan merupakan hal brilian untuk kembali di peran ini.
Saya benar-benar tidak sabar untuk bekerja dengan skuat yang sangat berbakat
yang kami miliki, staf, dan semua orang di klub," kata Solksjaer.